Demon Valefor

 















Ilustrasi

 
  • Nama Setan                        : Valefor
  • Julukan Lain/Alias               : Valefar, Valafar, Malaphar, Malephar
  • Tingkatan                           : Adipati atau Bangsawan Tinggi
  • Psaukan dimiliki/Kekuatan : 10
  • Bulan Baik                         : Pertengahan April
  • Ritual Pemanggilan             : Siang hari, Lilin Merah Muda, Bakaran (Api), Timah, Dandelion (tanaman)

Lambang Valefor  
 Valefor senang menggoda orang lain untuk mencuri dan Valefor dapat memberkati mereka dengan kecepatan dan ketangkasan untuk menjadi pencuri yang ulung. Valefor juga dapat memberikan kemampuan tambahan kepada anggota tubuh misalnya tangan, mata, atau bahkan pikiran menjadi lebih lincah atau melebihi dari fungsi sebenarnya, semua ini tak terlepas dari kegiiatan mencuri. Di katakan juga Valefor dapat di jadikan sebagai teman (gaib) yang berarti bahwa ia akan tinggal dengan seseorang dan membantu mereka dalam hal apapun khususnya dalam hal menebak(memperkirakan dengan kekuatan yang ia miliki) atau dalam hal mencuri.

  Kebanyakan setan akan datang atau hadir jika manusia itu melakukan ritual-ritual pemanggilan, dalam kondisi pemanggilan demon itu sendiri khususnya Valefor secara umum di lakukan dengan membangun formasi lingkaran manusia ataupun segitiga dan lain-lain plus penyajian jamuan (sesajen), jelas dalam kasus ini acara pemanggilan demon akan menjadi sulit jika di lakukan hanya seorang diri.
 Catatan tentang Demon Valefor ini ialah Demon Valefor tidak akan segan-segan bertindak sesuka hatinya(murka) ketika dalam ritual pemanggilannya mengalami penunndaan atau murka pada siapapun diantara peserta di dalam formasi yang  mencoba merusak formasi awal(keluar dari formasi di tengah-tengah ritual pemanggilannya). maka tindakan yang harus di lakukan para peserta ritual lainnya ialah menggantikan posisi peserta yang gugur dari formasi tersebut, sehingga dapat mengurangi kemurkaan demon Valefor tersebut.
Ingat bahwa setan tetaplah setan, kelakuan mereka takan pernah tercatatkan dalam buku kebaikan.

Valefor juga dikatakan ahli dalam bidang pengobatan, bahkan banyak dari mereka mengatakan sistem pengobatan yang di lakukan oleh Valefor tergolong ajaib,karna tingginya teknik gaib penyembuhan yang ia kuasai. Dia mampu menyembuhkan penyakit melalui sihir dan bahkan mungkin mengajarkan beberapa teknik penyembuhan tersebut kepada mereka yang terpilih olehnya.
Valefor di gambarkan berwujud singa dengan kepala keledai, dan terkadang ia juga senag menggunakan wujud seorang pria dengan kulit hijau dan sayap putih, tampak sedikit seperti persilangan antara peri dan malaikat.

Inilah sedikit ciri dan karakter dari Demon Valefor, dan apapun itu semua kembali kepada diri kita masing-masing, semoga apapun yang kita ketahui dalam tulisan ini tidak dapat merubah apapun yang ada pada diri kita.

Salam One Wisdom